Bhabinkamtibmas Polsek Medang Deras Ingatkan Warga Binaanya Bahaya Balapan Liar

Batu Bara - Dalam upaya menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) di Desa durian  kecamatan Medang Deras kabupaten Batu Bara Bhabinkamtibmas dari Polsek Medang Deras terus melakukan langkah-langkah preventif. Bhabinkamtibmas yang bertugas sebagai Bhabinkamtibmas di kawasan tersebut, baru-baru ini memberikan imbauan penting kepada warga terkait bahaya balapan liar yang semakin marak.Senin 19/6/24

Bhabinkamtibmas menegaskan bahwa balapan liar bukan hanya merugikan para pelakunya, tetapi juga membahayakan keselamatan dan keamanan warga sekitar. “Balapan liar dapat menyebabkan kecelakaan berbahaya dan merugikan nyawa manusia serta harta benda,” ujarnya.

Selain itu, ia juga mengingatkan kepada warga agar aktif dalam memberikan informasi jika mengetahui adanya kegiatan yang mencurigakan atau dapat mengarah kepada tindak pidana. “Kami mengajak seluruh warga untuk turut serta dalam menjaga keamanan lingkungan. Apabila ada informasi yang menunjukkan tindakan pidana atau gangguan Kamtibmas lainnya, segera laporkan kepada Polsek Medang Deras agar dapat ditindaklanjuti dengan cepat,” tambahnya.

Dengan memberikan himbauan tentang bahaya balapan liar dan mengajak partisipasi aktif warga dalam melaporkan kejadian yang mencurigakan, diharapkan kawasan desa durian dapat terhindar dari gangguan Kamtibmas dan menciptakan lingkungan yang aman dan nyaman bagi semua warganya.

Facebook Comments

0 Komentar

TULIS KOMENTAR

Alamat email anda aman dan tidak akan dipublikasikan.