Indrapura, 23 April 2025 — Dalam rangka menjaga situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) di wilayah hukumnya, Polsek Indrapura di bawah jajaran Polres Batu Bara melaksanakan patroli malam pada Rabu (23/4) mulai pukul 23.00 WIB hingga selesai.
Patroli ini dipimpin oleh IPDA J. Nainggolan bersama AIPTU Erwansyah, BRIPKA M. Hasibuan, dan Brigadir Ilham. Kegiatan ini menyasar beberapa titik rawan, di antaranya Jalinsum wilayah hukum Polsek Indrapura, Desa Sipare-pare, serta tempat-tempat keramaian yang berpotensi menjadi lokasi balap liar, aksi begal, maupun tawuran remaja.
Kegiatan patroli dilakukan guna memelihara stabilitas keamanan serta memberikan rasa aman bagi masyarakat. Selain pengawasan langsung, petugas juga menyampaikan imbauan kepada warga untuk meningkatkan kewaspadaan terhadap potensi tindak kriminal seperti begal, serta mengajak seluruh elemen masyarakat untuk bersama-sama menjaga situasi yang aman dan kondusif.
Hingga patroli berakhir, situasi Kamtibmas di wilayah hukum Polsek Indrapura dilaporkan dalam keadaan aman, tertib, dan kondusif tanpa adanya gangguan menonjol.
Laporan kegiatan ini disampaikan langsung oleh Kapolsek Indrapura, AKP Reynold Silalahi, S.H., kepada Kapolres Batu Bara, dengan tembusan kepada Waka Polres, Kabag Ops, Kasat Samapta, dan Kasi Propam Polres Batu Bara.
Humasresbatubara