• 27 April 2025 18:59

Polres Batu Bara Gelar Jumat Curhat dan Cooling System di Tanah Gambus untuk Antisipasi Kejahatan Jalanan dan Kesiapan Pilkada

Dalam rangka menciptakan situasi kondusif menjelang Pilkada di Kabupaten Batu Bara, Satuan Pembinaan Masyarakat (Sat Binmas) Polres Batu Bara mengadakan kegiatan “Jumat Curhat dan Cooling System” di Desa Tanah Gambus, Kecamatan Lima Puluh Pesisir.

Kegiatan ini bertujuan mengantisipasi kejahatan jalanan, memberantas geng motor, dan memastikan kesiapan pengamanan di tengah masyarakat.

Kegiatan yang dimulai pada pukul 13.30 WIB ini dipimpin langsung oleh Kasat Binmas Polres Batu Bara, AKP Sutari, bersama personel lainnya yaitu Kanit Binkamsa Suparman dan Kanit Binpolmas Bripka Sucipto.

Sat Binmas Polres Batu Bara secara aktif mengajak masyarakat berpartisipasi menjaga ketertiban dan keamanan lingkungan sekitar, khususnya menjelang pelaksanaan Pilkada yang semakin dekat.

Dalam kegiatan Jumat Curhat ini, AKP Sutari menyampaikan pesan kepada warga desa untuk tetap menjaga ketertiban masyarakat (kamtibmas) dan tidak mudah terpengaruh berita hoaks yang dapat merusak persatuan, terutama dalam konteks Pilkada mendatang.

Para personel juga memberikan edukasi kepada para pemuda dan remaja agar tidak terlibat dalam tindakan kejahatan jalanan dan menjauhi organisasi atau geng motor yang dapat meresahkan masyarakat.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *